(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

PEMBAGIAN DESINFEKTAN KE MASING-MASING DESA DI KECAMATAN GEROKGAK

Admin distan | 23 Agustus 2022 | 38 kali

Dalam penanggulangan penyebaran penyakit Mulut dan Kuku (PMK) di wilayah Kecamatan Gerokgak seluruh Petugas Penyuluh Pertanian Kecamatan Gerokgak melakukan pendistribusian desinfektan ke masing-masing wilayah binaan.


Pembagian desinfektan ini di distribusikan langsung ke satgas PMK tingkat desa ataupun diterima langsung oleh perbekel desa dengan jumlah desinfekektan yang diterima sebanyak 20 liter untuk masing-masing desa. Dimana desinfektan yang diterima oleh tim satgas PMK ataupun perbekel desa akan langsung disalurkan kekelompok tani ternak ataupun kepeternak sapi yang membutuhkan. Setelah dibagikan desinfektan, petani dapat mengaplikasikan dengan penyemprotan desinfektan disekitar kandang sapi. Dengan dilakukannya penyemprotan desinfektan dapat membunuh virus yang mungkin menempel di sekitaran kandang sapi. Diharapkan dengan pemberian desinfektan ini dapat mengurangi tingkat penyebaran virus PMK pada sapi  di wilayah Kecamatan Gerokgak.