(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Pemantauan Harga Gabah & Beras di UD Sari Bumi

Admin distan | 09 Mei 2022 | 78 kali

Senin, 9 Mei 2022, Bidang tanaman pangan melakukan pengambilan data terkait harga gabah dan beras di UD Sari Bumi, Desa Sangsit, Kecamatan Sawan. Pemantauan dilakukan oleh petugas PIP Tanaman Pangan Kabupaten Buleleng bersama Pengawas Mutu Hasil Pertanian substansi Pengolahan dan Pemasaran Tanaman Pangan. Adapun hasil pemantauan antara lain :

1. UD Sari Bumi mampu melakukan pengolahan gabah mencapai 12 ton/hari.

2. Produksi beras di UD Sari Bumi mencapai 6 ton/hari. 

3. Wilayah pembelian gabah hanya berkisar di Desa Kerobokan, Desa Sangsit dan Penarukan

4. Harga gabah yang dibeli mencapai Rp 4.300/kg dengan harga beras yang dihasilkan Rp 8.800/kg.

5. Wilayah pemasaran beras di UD Sari Bumi hanya berkisar di Kabupaten Buleleng.