Dinas Pertaniang Kabupaten Buleleng, melalui Bidang Kesehatan Hewan, PPL Wilbin Kelurahan Banyuasri dan BBVet Denpasar, mengadakan pemantauan penyakit hewan menular di Kelurahan Banyuasri, Kecamatan Buleleng. Pemantauan ini dilakukan dengan melakukan observasi dan pemeriksaan kesehatan hewan ternak sapi, pemberian vitamin dan pengambilan sampel darah sapi. Lurah Banyuasri Ketut Darmika, S.Pd, didampingi Wakil Kelian Desa Adat Banyuasri, Babinsa dan Staf Kelurahan Banyuasri, menerima drh. I Gst Bagus Oka Yadnya Dokter Hewan Dinas Pertanian dan 3 petugas BBVet Denpasar. Semua sapi yang diperiksa dalam kondisi sehat. Tidak ditemukan gejala seperti lemas, tidak mau makan, mulut berliur akibat produksi air liur berlebih, diare, dan bentol-bentol ciri khas penyakit LSD. Tidak menunjukkan gejala klinis bukan berarti bebas dari penyakit. Diperlukan pengambilan sampel untuk meneguhkan status kesehatan sapi tersebut, salah satunya dengan mengambil sampel darah. Kamis, (24/08)
Sampel darah dapat digunakan untuk berbagai macam uji atau pemeriksaan. Pemeriksaan hematologi rutin, bertujuan untuk mengetahui seperti kadar hemoglobin, jumlah sel darah merah, jumlah sel darah putih, dan jumlah trombosit. Pemeriksaan serologis untuk menguji penyakit secara spesifik seperti Covid-19 pada manusia, Panleukopenia pada kucing, atau Brucellosis pada sapi. Selain itu, juga terdapat pemeriksaan parasit darah. Parasit darah merupakan parasit atau protozoa yang ditemukan beredar di dalam darah. Parasit darah dapat menyebabkan beberapa gangguan kesehatan seperti anemia, lemas, tidak mau makan, gangguan pencernaan, gangguan kulit, hingga gangguan kencing. Sebanyak 30 ekor sapi diambil sampel darahnya. Sampel darah kemudian dikirim ke BBVet Denpasar untuk dilakukan pengujian. Biasanya prosedur penyelesaian sampel hingga keluar hasil resmi dari BBVet Denpasar, membutuhkan waktu satu hingga 2 minggu. Hasil dari BBVet Denpasar akan disampaikan ke Puskeswan dan ke pemilik sapi, setelah itu dilakukan pengobatan apabila ada yang positif terinfeksi parasit darah.
(BPP BULELENG)