Senin, 7 Oktober 2024 telah dilaksanakan rapat rutin yang dipimpin oleh Koordinator Petugas Pertanian Kecamatan Gerokgak. Dalam rapat hari dihadiri Penyuluh Pertanian, Petugas Medik Veteriner, POPT, Staff BPP Gerokgak serta Kabid dan staff Bidang Tanaman Pangan Dinas Pertanian Kabupaten Buleleng.
Adapun hal yang disampaikan yaitu :
1. Arahan Koordinator :
- Menghimbau ppl wilbin untuk berkordinasi dengan kelompok binaan agar mempercepat pengamprahan pupuk karena serapan pupuj di kec gerokgak masih rendah
- Menghimbau ppl untuk mendata dan mengkonfirmasi nama-sama petani yang tidak menebus pupuk untuk menjadi pertimbangan update data e-alokasi tahun 2025
- Update data petani dan luasan lahan untuk e-alokasi tahun 2025 agar seakurat mungkin
2. Medik Veteriner :
- Jadwal vaksinasi rabies di wilayah binaan
- Permintaan data peternakan di wilayah binaan
- Mengingatkan tentang tugas Tisira dimasing-masih wilayah binaan
3. Kabid Tanaman Pangan :
- Evaluasi kegiatan bidang tanaman pangan
- Usulan kegiatan bidang tanaman pangan di tahun 2025
- Pelaporan LTT harus rutin dilaporkan
4. PP Ahli Madya substansi produksi TP :
- Bantuan benih jagung tahun 2024 masih dalam proses pengujian, Varietas SJI 101
- Menghimbau agar laporan antara PPL, Petugas data dan POPT agar selalu sinkron
- Menghimbau agar melengkapi poligon kelompok untuk kegiatan penanaman padi gogo
Demikian hasil rapat rutin yang disampaikan dengan harapan segala kegiatan dapat terselenggara dengan baik serta permasalahan dapat terpecahkan ataupun diantisipasi lebih dini.
(BPP Gerokgak)