Hari ini, Rabu 29 Maret 2023 dilaksanakan pengamatan OPT di salah satu Petani yang masuk ke dalam Subak Abian Bhuana Kerta Desa Sembiran pada Komoditi Tanaman Jagung.
Pengamatan hari ini secara langsung dilakukan oleh POPT Kecamatan Tejakula, PPL Wilbin Desa sembiran
Berdasarkan hasil pengamatan didapatkan hasil sebagai berikut :
A. Luas Areal : 1 Ha
B. Umur Tanaman : 29 HST
C. Varietas Jagung: Jagung Lokal
D. Jumlah Luasan Terserang : 0.2
E. OPT yang diduga menyerang : Ulat Grayak (Spodoptera frungiperda)
F. Intensitas : 5 %
Berdasarkan hasil pengamatan tanaman terserang direkomendasikan yaitu pengamatan intensif pada tanaman terserang, sehingga persebaran OPT tidak menyebar, Pengumpulan Kelompok Larva. Jika serangan meningkat bisa direkomendasilan menggunakan Insektisida Kontak/sistemik berbahan aktif Amamectin benzoad, selain itu hari ini juga diserahkan Pestisida Nabati daun mimba untuk mengendalikan OPT ulat Grayak dan diharapkan aplikasi Pesnab bisa dilakukan setiap hari si sore hari.
Berdasarkan rekomendasi yang diberikan diharapkan mampu menekan persebaran OPT Ulat Grayak dan mampu menekan kerugian pada Petani.
(BPP TEJAKULA)