(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

PEMBINAAN SUBAK OLEH TIM PEMBINA SUBAK KABUPATEN BULELENG.

Admin distan | 11 April 2022 | 56 kali

Tim Pembina subak Kab. Buleleng  memulai kegiatan pembinaan kepada subak pada tanggal 11 April 2022. Dan akan dilaksanakan sampai dengan bulan Agustus 2022 dengan mengadakan pertemuan pada beberapa subak sawah dan subak abian se-Kabupaten Buleleng. 

Tim Pembina Subak terdiri dari Unsur PHDI dan Dinas Kebudayaan sebagai pembina bage Parahyangan, Unsur Penasehat Widya Sabha Kab. Buleleng dan Dinas kebudayaan sebagai pembina untuk bage pawongan serta sekaligus selaku “leading sektor” kegiatan Pembinaan Subak. Dan Unsur Dinas PUTR, Dinas Pertanian, Majelis Madya Subak sebagai pembina untuk  bage palemahan.

Pada tanggal 12 April 2022 Tim melaksanakan Pembinaan di Subak Kekeran Kec. Busungbiu. Dinas Pertanian sebagai pembina bidang palemahan diwakilkan oleh JabFung Penyuluh Pertanian Ahli Muda Substansi Kelembagaan, sesuai dengan SK Bupati No. 430 / 222 / HK / 2022 tentang Tim Pembina, Pelestarian Subak dan Subak Abian Kab. Buleleng Tahun 2022.

Dinas Pertanian dalam mendukung kelestarian subak menyampaikan program PLP2B dalam menjaga kelestarian subak, Fasilitasi pupuk bersubsidi dan subak sebagai kelembagaan pertanian yang telah tercatat resmi di dalam data base Kementrian Pertanian.  Dan menjaga kelestarian subak akan berarti menjaga ketahanan pangan daerah untuk itu kawasan pertanian harus didukung penuh oleh keberadaan subak, karena subak di Bali adalah akar budaya masyarakat Bali dalam mengelola air dan fungsi air bagi pertanian, yang secara langsung akan menjaga Ketahan Pangan suatu Daerah.