Pada hari ini Kamis, 21 Nopember 2024 Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan Dinas Pertanian Kabupaten Buleleng Melaksanakan Kegiatan Pengawasan terkait ijin usaha peternakan. Pengawasan ini dilaksnakan di Pt. Yakul Indonesia Persada yang beralamat di Desa Temukus, Kecamatan Banjar, Kabupaten Buleleng.
Dalam kegiatan tersebut, petugas pengawas memeriksa pemasukan produk dari luar pulau. Produk yang dimasukan berupa olahan susu yg di fermentasi atau biasa di sebut yougurt. Pemeriksaan meliputi pemeriksaan produk (pakcing, masa simpan, kualitas dan kuantitas) dan juga pemeriksaan lokasi penyimpaan produk (suhu, sanitasi dan higienitas). Kegiatan pengawasan ini bertujuan untuk memastikan bahwa seluruh usaha peternakan yang beroperasi telah mematuhi peraturan yang berlaku, terutama terkait perizinan dan standar operasional yang sesuai dengan ketentuan yang telah ditetapkan oleh pemerintah. Khususnya persyaratan Keamanan Pangan Olahan Peternakan.