(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Rapat Koordinasi & Evaluasi PIP

Admin distan | 29 Maret 2022 | 86 kali

Selasa, 29 Maret 2022, Bidang tanaman pangan melalui petugas PIP Tanaman Pangan mengikuti Rapat Koordinasi dan Evaluasi PIP di Distanpangan Provinsi Bali. Rapat yang dihadiri oleh petugas PIP se-kabupaten di Provinsi Bali ini dipimpin langsung oleh Kabid P3HP Distanpangan Provinsi Bali. Adapun hasil rapat antara lain :

1. Petugas PIP diharapkan mampu bersosialisasi dengan pedagang eceran dan grosir di pasar serta dengan pihak produsen.

2. Petugas PIP harus memberikan data data terbaru, hal ini dikarenakan PIP sebagai ujung tombak dalam pengambilan keputusan.

3. Dalam penginputan data harga komoditas, dilakukan secara online melalui Google Drive dan apabila komoditas tersebut tidak ada di daerah maka cukup diisi angka nol (0).

4. Khusus kabupaten Buleleng, Badung dan Tabanan wajib menginput harga komoditas tanaman pangan melalui aplikasi Harga Tani setiap hari kerja.

5. Pada tanaman pangan, ada tambahan komoditas porang yang wajib dilaporkan.