(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Serangan OPT Ulat/Lundi pada Tanaman Jagung dan Padi Gogo

Admin distan | 10 Juni 2019 | 3019 kali

 

Uret/lundi merupakan OPT (Organisme Pengganggu Tumbuhan) penting pada tanaman jagung di Kecamatan Tejakula, dan akhir-akhir ini ditemukan serangan di Kecamatan Gerokgak pada tanaman padi gogo. Hama tersebut merusak/memakan akar tanaman sehingga menyebabkan tanaman layu hingga mati. Serangan OPT ini cenderung meningkat saat memasuki musim kemarau, saat ini petani belum menemukan alternatif pengendalian yang tepat untuk mengatasi OPT tersebut. Dikutip dari http://balitkabi.litbang.pertanian.go.id, Uret/lundi Leucopholis rorida adalah fase larva dari kumbang Scarabaeidae atau Cerambycidae dengan ciri larva berukuran besar, gemuk, putih, badan tembus cahaya dengan kepala warna coklat dan taring yang besar. Kaki berwarna coklat terdapat pada rongga dada. Tindakan pengendalian dapat dilakukan secara biologis yaitu dengan jamur Metarhizium anisopliae yang diaplikasikan dengan bahan pembawa pupuk kandang, teknik pengendalian menggunakan jamur tersebut dapat menjadi strategi pengendalian OPT yang bersifat ramah terhadap lingkungan, banyak laporan keberhasilan penelitian dengan menggunakan jamur Metarhizium anisopliae untuk itu nantinya perlu dilakukan sosialisasi maupun pelatihan pemanfaatan jamur tersebut untuk pengendalian Uret/lundi baik di di Kecamatan Tejakula, Gerokgak, dan Kecamatan lain apabila terdapat serangan.

 

 

 

 

 

 

 

( BidangTanamanPangan )