Pembuatan Starter Trichoderma
sp. Dari Media Beras
Oleh
: I Gede Yoga Wirawan / BPP Kubutambahan
A. Definisi
Rangkaian kegiatan perbanyakan
Trichoderma sp. dari media beras
B. Tujuan
Memperbanyak Trichoderma sp. pada
media beras yang bias digunakan langsung pada tanah (dicampur pupuk organik)
C. Validasi
- Buku
acuan pengembangan dan quality control APH golongan jamur
- Pengalaman
LPHP Celuk UPTD. BPTPH Provinsi Bali
D. Alat
dan Bahan
Alat yang disiapkan
- Panci
- Timbangan
- Saringan
- Kompor
- Baskom
- Steples
- Api
bunsen
Bahan yang disiapkan
- Beras
- Air
non klorin
- Alcohol
- Isolate
Trichoderma sp.
- Isi
Steples
- Plastik
1 kg tahan panas
E. Fungsi
Alat berfungsi
- Panci
digunakan untuk memasak beras
- Timbangan
untuk mengetahui jumlah yang diperlukan
- Saringan
untuk memasak beras
- Kompor
untuk memanaskan
- Baskom
untuk tempat beras
- Steples
untuk merapatkan plastic yang berisi “aruan”
- Api
bunsen untuk sterilisasi
Bahan
Berfungsi :
- Beras
sebagai media perbanyakan Trichoderma
sp.
- Air
non klorin untuk memasak beras
- Alkohol
untuk sterilisasi
- Isolat
Trichoderma sp. untuk perbanyakan pada media beras
- Isi
steples untuk isian steples
- Plastik
1 kg tahan panas untuk wadah beras yang sudah dimasak
F. Prosedur
Pelaksana
1. Siapkan
bahan – bahan dan alat lengkap
2. Beras
dicuci bersih kemudian ditiriskan sampai airnya tidak menetes lagi
3. Beras
yang sudah ditiriskan dimasukkan kedalam dandang/panci pengukus, kemudian
dikukus diatas pengapian kompor selama 10 - 15 menit (nasi setengah matang)
4. Beras/Nasi
setengah matang kemudian didinginkan selama ± 30 menit agar betul – betul
kering (mengurangi uap air bekas rebusan)
5. Masukkan
aruan/nasi setengah matang yang sudah dingin kedalam wadah plastik yang sudah
dsiapkan sebanyak 10 sendok makan atau ukuran 200 - 300 gram menggunakan sendok
sambil menyalakan api bunsen untuk menjaga netralisir disekitar pengemasan
6. Kemudian
beras yang sudah dimasukkan kedalam kantong plastik tersebut dikukus kembali
selama 1 jam
7. Setelah
1 jam dikukus, dinginkan kembali beras dalam plastik sampai betul-betul dingin
pada wadah/nampan besar yang sudah disiapkan
8. Isi
atau campurkan beras yang sudah dingin dengan bibit isolat Trichoderma sp. dengan sendok yang terlebih dahulu dinetralkan
dengan alkohol dan dihangatkan di api bunsen (selama proses pencampuran, api bunsen
harus tetap menyala), tiap plastik dicampur dengan 1/3 sendok Trichoderma sp.
9. Kocok
plastik agar beras dan bibit Trichoderma
sp. tercampur dengan merata
10. Ujung
plastik yang terbuka dilipat kemudian steples
11. Kemudian
simpan/taruh ditempat yang minim pencahayaan dan suhu kamar agak lembap, amati
perubahan warna beras dari hari ke-4 sampai hari ke-14
12. Jika
proses atau langkah kerja dilakukan secara benar maka akan terjadi perubahan
warna beras menjadi hijau muda sebagai tanda bibit Trichoderma sp. berkembangbiak